EFEKTIVITAS KOMBINASI TEKNIK MARMET DAN PIJAT OKSITOSIN TERHADAP PRODUKSI ASI IBU POSTPARTUM

Authors

  • Aidha Nursitasari Student
  • Silvia Rizki Syah Putri
  • Erin Rizkiana

DOI:

https://doi.org/10.48092/jik.v10i1.219

Keywords:

Teknik Mermet, Pijat Oksitosin, Produksi ASI

Abstract

Latar Belakang: Sumber nutrisi utama bayi adalah ASI, sehingga ASI harus cukup untuk memenuhi kebutuhan bayi. Pemberian ASI eksklusif mengalami penurunan pada tahun 2020 sebesar 6,16% dari tahun 2019. Dengan menggabungkan kombinasi teknik marmet dengan pijat oksitosin, produksi ASI dapat ditingkatkan. hormon prolaktin dan oksitosin dinaikkan dengan teknik ini, yang juga mencegah penyumbatan saluran susu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas kombinasi teknik marmet dan pijat oksitosin terhadap produksi ASI ibu postpartum. Metode: Metode penelitian menggunakan desain kuasi-eksperimental dengan rancangan pretest-posttest. Seluruh ibu nifas yang melahirkan pada hari pertama di PMB Arinta Lindari Pandak Bantul menjadi populasi penelitian. Metode pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling dan pengambilan sampel menggunakan total sampel. Intervensi teknik marmet dan pijat oksitosin dilakukan selama tiga hari. Lembar observasi digunakan untuk mengumpulkan data. Uji independent t-test digunakan untuk menganalisa hasil penelitian. Hasil: Hasil Penelitian Kombinasi teknik marmet dan pijat oksitosin, meningkatkan produksi ASI pada 12 dari 13 ibu postpartum. berdasarkan uji independent T-test pada tingkat kepercayaan 95% didapatkan selisih rata-rata produksi ASI sebesar 26,31 ml, dengan p-value 0,015 (<0,05).  Kesimpulan: Kesimpulan dari penelitian ini adalah kombinasi teknik marmet dan pijat oksitosin efektif terhadap produksi ASI ibu postpartum.

Downloads

Published

2023-12-30